Penerimaan Pendaftaran Mahasiswa Baru

PETUNJUK PENDAFTARAN
Persiapan Pendaftaran
Sebelum mengisi Formulir Pendaftaran, pastikan Anda telah menyiapkan dokumen pendukung yang akan diupload pada Formulir Pendaftaran serta telah melakukan pembayaran biaya pendaftaran. Adapun dokumen-dokumen yang harus disiapkan pada saat melakukan pendaftaran, yakni sebagai berikut:

  • Salinan ijazah SMP & SMU/SMK/MA yang telah dilegalisir atau SKHUN bagi yang belum memiliki ijazah.
  • Pas foto berlatar merah.
  • Kartu Keluarga (KK).

Dokumen-dokumen tersebut di atas, wajib dibawa pada saat melakukan pembayaran secara langsung di Sekretariat Pendaftaran dengan ketentuan salinan ijazah SMP & SMU/SMK/MA yang telah dilegalisir atau SKHUN bagi yang belum memiliki ijazah 1 lembar, Pas foto berlatar merah 3×4 3 lembar, dan Kartu Keluarga (KK) 1 lembar

Syarat Upload Dokumen

Berikut merupakan persyaratan terhadap dokumen yang akan diupload, yaitu:

  • Ijazah dan KK merupakan file hasil scan dengan ekstensi file PDF, ukuran maksimal 1 MB.
  • Pas photo berwarna dengan ekstensi file JPG, ukuran maksimal 2 MB.
  • Photo bukti biaya pendaftaran JPG, ukuran maksimal 2 MB.

Biaya Pendaftaran

Untuk biaya pendaftaran sebesar Rp. 250.000,- Pembayaran dapat dilakukan secara langsung di Sekretariat Penerimaan Mahasiswa Baru.


Nomor Kontak Pendaftaran

Jika terdapat kendala dengan proses pendaftaran online, Anda dapat menghubungi bagian layanan pendaftaran, melalui nomor kontak berikut: